Monthly Archives: September 2019

  • 0

Pakai Baju Adat Sulawesi Utara, Kepala Syahbandar Maccini Baji Pimpin Upacara Harhubnas

Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Maccini Baji menggelar upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional di Pelabuhan Maccini Baji, Labakkang, Selasa (17/9/2019).

Steady Lantang beserta seluruh jajaran Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Maccini Baji terlihat memakai pakaian adat. Budaya pakai baju adat ini sudah diterapkan beberapa waktu lalu untuk setiap Selasa.

Steady mengenakan baju adat Sulawesi Utara dengan warna merah disertai corak emas. Ia juga memakai kain dan kopiah kepala khas Sulawesi Utara.

Hari perhubungan nasional kita peringati setiap tanggal 17 September. Makna mendalam untuk intropeksi di sektor kemenhub. Keragaman dan perbedaan, tugas-tugas pelosok atas insan perhubungan dan tugas-tugas mulia untuk memajukan sektor pariwisata prioritas.


  • 0

Ratusan Orang Ikut Gerakan Bersih Laut dan Pantai di Pangkep

Ratusan warga dari berbagai kalangan ikut serta membersihkan pantai di Dermaga Maccini Baji, Kelurahan Pundata Baji, Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep, Kamis (12/9/2019). Kegiatan ini bagian dari Gerakan Bersih Laut dan Pantai dari Kementerian Perhubungan.

Kepala Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Maccini Baji, Steady Lantang, mengatakan Gerakan Bersih Laut dan Pantai dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia dalam rangka Hari Perhubungan Nasional. Kegiatan ini dicatat masuk dalam rekor MURI.

“Dari data peserta, yang hadir di sini 700 orang lebih. Pesertanya dari kami sendiri UPP Maccini Baji, kepolisian, TNI, PT Semen Tonasa dan pelajar dari SD sampai SMA,” kata Steady.
Kegiatan ini mengambil tema ‘Laut Bersih Bikin Baper’. Steady menyebut tujuan kegiatan untuk mengurangi sampah plastik di pantai dan laut. Dari data Badan Pusat Statistik, sampah plastik di Indonesia mencapai 64 juta ton per tahun, dimana sebanyak 3,2 juta ton merupakan sampah plastik yang dibuang ke laut dan berbahaya bagi keberlangsungan ekosistem di laut.

“Kegiatan ini bertujuan mengedukasi masyarakat untuk mengurangi dan tak lagi membuang sampah plastik, khususnya di laut. Mari menjaga kebersihan lingkungan dan mempertahankan apa yang kita lakukan hari ini,” ucapnya.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Kami berharap kegiatan ini meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan pantai dan laut kita,” kata Abbas.

Kepala Dinas Perhubungan Pangkep, Abbas Hasan, yang mewakili Bupati Pangkep menyampaikan apresiasi pemerintah daerah terhadap kegiatan ini. Menurutnya sebagai kabupaten dengan wilayah 60 persen laut, seluruh pihak tidak boleh abai terhadap masalah kelautan.

Sumber : makassar.sindonews.com


September 2019
M S S R K J S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Arsip

Kategori